Ada berbagai cara menarik dan menyenangkan yang bisa dilakukan untuk meningkatkan kemampuan bahasa Inggris. Tidak hanya ikut kursus, anda bisa menonton film dan mendengarkan lagu sebagai cara seru mengasah kemampuan bahasa Inggris. Berikut apa saja cara belajar bahasa Inggris melalui film dan music yang bisa diterapkan di rumah.
Tips Belajar Bahasa Inggris dengan Film
- Pilih Genre Termudah
Agar belajar bahasa Inggris dengan film terasa lebih mudah, pilihlah genre film yang mudah dipahami terlebih dahulu. Sebab, setiap genre pada film menggunakan jenis kata yang berbeda antara satu sama lain. Untuk mempermudah, pilihlah kartun atau komedi dengan pemilihan kata yang lebih umum. Hindari genre rumit, seperti sci-fi.
- Pertimbangkan Subtitle
Ketika menonton film dalam bahasa Inggris, anda tentu akan dibantu dengan subtitle. Jika ingin belajar bahasa INggris, anda bisa memperhatikan subtitle yang digunakan. Hal ini mempermudah anda mengetahui informasi apa yang diucapkan oleh aktor film. Hindari penggunaan subtitle bahasa Indonesia karena dapat menyulitkan proses belajar.
- Perhatikan Aksen Aktor pada Film
Meski terdengar sama, ada banyak aksen dalam bahasa Inggris yang digunakan pada film. Sebagian besar aksen yang digunakan yaitu American English, Scottish English dan Australian English. Anda dapat menyesuaikannya dengan aksen yang ingin dipelajari agar semakin mudah mempelajari bahasa Inggris.
- Catat Vocabulary Baru dari Film
Dari subtitle bahasa Inggris, tentu anda menemukan beragam vocabulary asing yang belum pernah ditemukan sebelumnya. Catat kata-kata tersebut dan cari tahu arti dan maknanya melalui kamus. Cara belajar bahasa Inggris melalui film dan music ini termasuk efektif karena dapat menambah wawasan kosakata dalam bahasa Inggris.
Tips Belajar Bahasa Inggris dengan Lagu
- Pilih Lagu yang Disukai
Sama seperti film, anda juga perlu memilih musik apa yang disukai. Sebab, anda akan merasa sulit jika mendengar lagu yang tidak disukai. Setelah beberapa kali mendengarkannya, lama kelamaan anda akan mengingat lirik lagu hingga melekat di kepala. Dengan lirik yang diingat itulah, anda bisa menambah kosakata bahasa Inggris sekaligus penggunaan kata atau konteksnya.
- Ikut Nyanyi
Dalam mendengarkan lagu, tidak salahnya ikut bernyanyi meski merasa suara tidak enak didengar. Cobalah bernyanyi di tempat sepi atau kamar mandi. Dengan bernyanyi, anda akan mengucapkan kata-kata pada lagu yang didengar tanpa sengaja. Tidak hanya menambah kosakata, anda juga akan mengenali pelafalan tiap kata dengan tepat.
- Membaca Lirik
Bagi anda yang masih tidak memahami lirik dari lagu dengan mendengarkan, carilah lirik lagu melalui internet. Sebab, awalnya tidaklah mudah memahami keseluruhan lagu sehingga anda perlu membaca liriknya terlebih dahulu. Hal ini membantu anda memahami penulisan setiap kata dari lirik.
- Menghafalkan Lirik
Setelah mengetahui lirik lagu dan cara menyanyikannya, kini anda bisa menyanyikannya tanpa melihat teks lirik. Anda bisa menghafal dengan mengingat kosakata yang telah dibaca pada lirik. Semakin terbiasa menyanyi sambil mendengarkan, maka semakin mudah mengingat kosakatanya. Sehingga, anda akan lebih familiar dengan kata-kata tersebut dan mudah dilafalkan.
- Mencari Lagu Lain
Meski belum hafal tapi sudah merasa bosan, anda bisa beralih ke lagu lain dan lanjut pelajari kosakata pada liriknya. Setelah beberapa waktu, cobalah kembali pada lagu pertama yang sudah dihafalkan. Dengan begitu, kemampuan mengingat semakin meningkat dengan menyelingi lagu lain.
Demikian penjelasan mengenai cara belajar bahasa Inggris melalui film dan musik yang bisa diterapkan di rumah. Kedua media tersebut bisa digunakan sebagai bahan belajar bahasa Inggris yang menyenangkan. Selain itu, ada banyak jenis teks dalam bahasa Inggris yang perlu dipelajari disini.