Wajib Diketahui! Inilah Sederet Fitur di Aplikasi Play Store

Play Store merupakan sebuah platform yang menyediakan berbagai aplikasi atau sering disebut dengan toko aplikasi yang dapat diunduh dengan gratis atau berbayar yang ingin dimiliki oleh para penggunanya.

Akan tetapi, sepertinya masih banyak pengguna yang belum mengetahui bahwa Play Store ini memiliki beberapa fitur-fitur yang ada di dalamnya. Untuk itu, kami hadir untuk memberitahukan kamu apa saja fitur yang ada di Play Store.

Fitur Tersembunyi Dari Aplikasi Play Store

Siapa sangka, sebuah platform yang disebut toko aplikasi itu memiliki fitur yang masih banyak orang ketahui. Padahal, sejak munculnya smartphone sudah banyak yang mengoperasikan Play Store untuk mendapatkan aplikasi yang diinginkan.

Jika melihat lebih dalam lagi tentang aplikasi ini, tentunya kamu sudah tidak asing lagi dengan fitur-fitur yang tersembunyi dalam platform ini. Lantas, apa saja fitur yang tersembunyi itu? Langsung saja kita masuk ke dalam topik pembahasan utama oleh regendus.

1.ย ย ย ย ย  Beta Communities

Yang pertama, pada platform ini terdapat tim pengembang yang menyediakan aplikasi versi beta dari aplikasi yang sedang ditingkatkan dan dengan fitur yang telah diuji coba. Akan tetapi, tidak semua pengguna bisa mengetahui fitur apa yang dimaksud.

Buat kamu yang ingin tahu tentang fitur ini, informasi lebih lengkapnya bisa kamu dapatkan dengan bergabung dengan beta community di Google+ Community. Setelah bergabung dengan komunitas ini, kamu dapat mengakses versi beta dari aplikasi yang ingin kamu jelajahi.

2.ย ย ย ย ย  Wishlist

Kemudian terdapat fitur Wishlist, dimana fitur ini sebenarnya sangat membantu tetapi banyak orang yang masih belum mengetahui. Fitur ini bisa membantu kamu untuk menyimpan film, bulu, dan aplikasi yang ada di Play Store dan menginstalnya sesuai dengan waktu yang kamu inginkan.

Jadi, saat kamu ingin mendapatkan aplikasi tetapi masih terdapat beberapa kendala kamu bisa menyimpannya terlebih dahulu. Kemudian, kamu bisa menginstalnya disaat yang kamu butuhkan.

3.ย ย ย ย ย  The People Section

Fitur The People Section ini cara pemakaiannya juga sama dengan fitur Wishlist yang hanya perlu menggeser panel sebelah kiri kemudian pilih โ€˜Peopleโ€™. Fitur ini mempermudahkan untuk mengetahui rating dari sebuah aplikasiย  berdasarkan rekomendasi yang diberikan oleh orang lain.

Dengan fitur ini, kamu akan terbantu untuk mengetahui aplikasi mana saja yang aman dan bagus tanpa perlu menginstalnya di waktu yang bersamaan.

4.ย ย ย ย ย  Explicit Content

Fitur ini dinilai sangat tepat digunakan oleh anak-anak atau orang tua yang mungkin terdapat beberapa faktor tertentu yang tidak diperbolehkan. Fitur ini merupakan sebuah fitur penyaring yang dapat kamu aktifkan pada menu pengaturan.

Cara mengaktifkannya, yang harus kamu lakukan adalah masuk pada menu pengaturan di Play Store dan selanjutnya kamu aktifkan opsi โ€˜Parential Controlsโ€™.

5.ย ย ย ย ย  Update Otomatis

Yang terakhir adalah fitur update otomatis. Sesuai dengan namanya, pastinya kamu sering merasakan malas untuk mengupdate baik karena malas atau karena masalah kuota. Akan tetapi, fitur ini bisa membantu kamu untuk mengupdate aplikasi yang kamu miliki secara gratis.

Selain itu, kamu juga bisa menentukan cara memperbaruinya. Baik dengan jaringan seluler, jaringan Wi-Fi atau bahkan kamu tidak ingin mengaktifkan fitur ini. Untuk melengkapi fitur ini, kamu juga bisa memiliki pengaturan tambahan untuk mematikan pemberitahuan atau notifikasi.

Jadi, itulah fitur tersembunyi Aplikasi Play Store yang wajib kamu ketahui sebagai pengguna smartphone berbasis android. Seperti penjelasan di atas, fitur-fitur ini pastinya sangat membantu kamu untuk menyelesaikan berbagai masalah dan mendapatkan beberapa informasi.